Ads 468x60px

17 Mei, 2012

Hubungan Berat Badan Lahir Rendah dengan Kejadian Asfiksia pada Bayi Baru Lahir


Angka Kematian Bayi (AKB) di Indonesia saat ini yaitu 34 per 1.000 kelahiran hidup, masih merupakan AKB tertinggi dibandingkan dengan negara ASEAN lainnya. Asfiksia merupakan salah satu dari tiga penyebab utama kematian bayi. Pada tahun 2009 angka kejadian asfiksia di dunia menurut World Health Organization (WHO) adalah 19%, di Indonesia ada 33,6%, di Propinsi Lampung ada 34,19%, di Kota Metro ada 27,6%, di RSUD XXX ada 12,02% dan di RSB XXX sebesar 15,4% dari 547 persalinan. Penyebab asfiksia pada bayi baru lahir oleh faktor janin dan faktor ibu, salah satu faktor janin yaitu BBLR.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan berat badan lahir rendah dengan kejadian asfiksia pada bayi baru lahir di RSB XXX tahun 2010. 

Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode analitik menggunakan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah 558 bayi baru lahir di RSB XXX pada tahun 2010 dengan pengambilan sampel tingkat kesalahan 5% sehingga diperoleh sampel berjumlah 233 bayi baru lahir yang diambil dengan teknik simple random sampling menggunakan tabel bilangan acak. Instrumen penelitian yang digunakan adalah check list melalui studi dokumentasi pada rekam medik RSB XXX tahun 2010. Selanjutnya data dianalisis dengan analisis univariat dan bivariat dengan uji statistik chi square.

Hasil analisis yang telah dilakukan dari 233 responden diperoleh hasil yang mengalami asfiksia sebanyak 36,4% (85) bayi, dan BBLR ada 30% (70 bayi). Hasil analisis dengan uji meunjukkan ada hubungan BBLR dengan kejadian asfiksia pada bayi baru lahir dengan BBLR (p-value 0,000, OR=3,2).

Kesimpulan penelitian ada hubungan antara BBLR dengan kejadian asfiksia pada bayi baru lahir di RSB XXX tahun 2010, dengan demikian disarankan bagi petugas kesehatan mampu menurunkan kejadian BBLR dan asfiksia serta penanganan yang tepat pada bayi dengan asfiksia dan BBLR.

Kata kunci : BBLR, asfiksia
Daftar bacaan : 11 (1999-2010)

Anda tertarik Untuk melakukan penelitian yang sama dengan penelitian di atas
ANDA DAPAT MEMILIKI KESELURUHAN ISI KTI : PESAN SEKARANG JUGA


Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Ada pertanyaan ataupun komentar ....!

Fans Page